Showing posts with label Tutorial. Show all posts
Showing posts with label Tutorial. Show all posts

Cara Membuat Absensi Daftar Hadir Menggunakan Excel

Absensi daftar hadir perlu di siapkan pada saat kita berkegiatan. Absensi digunakan untuk memvalidasi keikutsertaan peserta maupun panitia. Beberapa kegiatan yang perlu adanya absense diantaranya adalah kegiatan seminar, bedah buku, rapat, atau kegiatan-kegiatan formal lainnya.

Absensi digunakan juga untuk mengetahui berapa banyak peserta yang hadir dalam kegiatan. Sehingga jika diperlukan dibuatkan sertifikat, panitia bisa melihat daftar nama dan kehadiran melalui absensi yang sudah dijalankan saat kegiatan berlangsung.

Belum lagi absensi juga dipergunakan untuk urusan konsumsi, sehingga dapat terdistribusi dengan baik. Absensi digunakan juga dalam absen kelas, absensi karyawan, absen kerja dan lain-lain.

Untuk membuat absensi atau daftar hadir tersebut dapat dilakukan menggunakan program aplikasi Microsoft Excel. Tools dan rumus di Excel tentu akan memudahkan membuat absen kegiatan yang rapi dengan mudah.

Di artikel ini, kami akan memaparkan bagaimana cara membuat absensi daftar hadir di Microsoft Excel 2007, 2010, 2013, 2016, 2019 atau versi yang lebih terbaru. Yuk langsung saja disimak pembahasannya berikut.

Cara Membuat Absensi Daftar Hadir di Microsoft Excel

Berikut cara membuat absensi atau daftar hadir di Microsoft Excel:

  • Buka program aplikasi Microsoft Excel 2007, 2010, 2013, 2016, 2019

  • Jika Excel sudah, silahkan buat tabel daftar hadir terlebih dahulu. Bisa dilihat gambar berikut. 

    Cara Membuat Absensi Daftar Hadir di Excel

  • Selanjutnya Merge & Center kolom tanda tangan. Caranya blok kolom tanda tangan pada kolom F lalu ke menu Home lalu klik Merge & Center 

    Cara Membuat Absensi Daftar Hadir di Excel

  • Lakukan juga Merge & Center pada kolom G sehingga hasilnya akan tampil seperti gambar berikut. 

    Cara Membuat Absensi Daftar Hadir di Excel

  • Selanjutnya samakan nomor urut dengan nomor tanda tangan. Gunakan awalan = dan Ctrl + klik kiri pada kolom nomor sehingga untuk kolom F akan menjadi =B4. 
    Cara Membuat Absensi Daftar Hadir di Excel
  •  hal tersebut juga pada kolom G sehingga menjadi =B5. 

    Cara Membuat Absensi Daftar Hadir di Excel

  • Jika sudah maka kolom F dan kolom G akan menjadi 0. Selanjutnya blok kedua kolom tersebut lalu atur menjadi Align Left dan Top Align. Hasilnya akan tampil seperti gambar berikut. 

    Cara Membuat Absensi Daftar Hadir di Excel

  • Selanjutnya gandakan 2 baris yang sudah dibuat dengan cara blok semua kolom dan baris lalu tarik kebawah. 

    Cara Membuat Absensi Daftar Hadir di Excel

  • Jika sudah maka hasilnya akan tampil seperti gambar berikut. 

    Cara Membuat Absensi Daftar Hadir di Excel

  • Selanjutnya pada kolom Nomor, silahkan buat penomoran dan penomoran tersebut juga akan secara otomatis mengikut pada kolom tanda tangan. 

    Cara Membuat Absensi Daftar Hadir di Excel

Sobat bisa menyesuaikan lebih lanjut tampilan daftar hadir yang sudah dibuat sesuai dengan kebutuhan. Mudah bukan?

Itulah pembahasan mengenai Cara Membuat Absensi Daftar Hadir di Excel, semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.

Cara Menghilangkan Background Foto Online dengan Remove.bg

Terkadang saat mengambil foto ada objek yang kurang cocok menurut kita, atau kita hanya ingin mengambil objek tertentu saja untuk selanjutnya di gabungkan dengan background tertentu. Misalnya sobat ingin remove bg merah pada foto dan ingin mengganti background dengan warna lain.

Saat ini hal itu cukup mudah dilakukkan, baik dengan aplikasi semacam photoshop maupun aplikasi online berbasis website yang bisa secara cepat menghapus background.

Cara menghilangkan background foto bisa dilakukan melalui platform online. Cara ini terbilang cepat, mudah, gratis, dan bisa menjadi alternatif menggunakan editor grafis Photoshop.

Cukup simple dan mudah di ikuti, jadi sobat cermati ya langkah demi langkahnya. 

Menghapus background foto banyak dilakukan ketika ingin mengubah tampilan latar belakang foto untuk berbagai keperluan. Sebagai cotohnya ketika melampirkan foto pada resume untuk melamar kerja, membuat SKCK, ijazah, mendaftar sekolah, dan lain-lain.

Dengan menggunakan aplikasi online untuk menghilangkan background foto secara online, Anda tidak harus repot melakukan sesi foto ulang yang mengeluarkan biaya tambahan.

Cara Menghilangkan Background dengan remove.bg

remove.bg sejauh kami mencoba menggunakan untuk menghapus background foto hasilnya cukup memuaskan kami. Pada tutorial ini sobat bisa melakukannya dengan menggunakan browser saja dan perangkat laptop maupun smartphone.

Kami menyarankan untuk menggunakan browser versi terbaru saja, agar hasilnya dapat maksimal. Namun jika tidak di coba dahulu dengan browser yang ada bisa pakai chrome, firefox, edge dan lainnya.

Tanpa berlama-lama berikut tutorial cara menghilangkan background dengan remove.bg.

1 Buka situs https://www.remove.bg/upload

Langkah pertama adalah dengan membuka alamat situs remove.bg, maka akan menampilkan halaman seperti dibawah ini.

Cara menghilangkan atau menghapus background foto dengan remove.bg


2 Klik upload image

Kami menyarankan untuk menyiapkan terlebih dahulu image foto pada folder khusus agar lebih mudah sobat untuk memilihnya.

Tahap ini sobat tinggal klik Upload Image, kemudian pilih image atau foto yang ingin sobat hilangkan backgroundnya. Langkah terakhir pilih Ok atau Open.

3 Proses Uploading Image Foto

Setelah sobat memilih image atau foto amaka aplikasi remove.bg akan mengupload image atau foto tersebut untuk selanjutnya di hilangkan backgroundnya. Sobat tinggal menunggu proses tersebut sampai selesai.

proses uploading image di remove.bg


4 Proses Remove Background Selesai

Setelah proses upload image foto selesai maka aplkasi remove.bg akan langsung menyeleksi dan menghapus meremove background dan menampilkan image dan foto yang sudah dihlangkan backgroundnya.

Cara menghilangkan atau menghapus background foto dengan remove.bg

5 Download Image Foto Remove.bg

Untuk mendownload image atau foto yang sudah di hilangkan backgroundnya sobat tinggal klik Download dan file image atau foto akan terdownload. Biasanya file image dan foto akan tersimpan di direktori folder download.

Kesimpulan

Cukup mudah bukan sobat dalam melakukkan remove.bg? Semoga artikel ini dapat membantu sobat dalam menghilangkan meremove foto atau image.

Cara Menyembunyikan File & Folder di Windows tanpa Aplikasi

Di dalam perangkat laptop, pc dan smartphone tentu kita menyimpan berbagai file penting. Entah itu data pribadi, perusahaan dan lainnya.

Mengamankan data penting itu tentu menjadi tanggung jawab kita selaku penyimpan data tersebut entah data itu bersifat sangat rahasia maupun privasi dan bukan untuk di lihat publik.

Lalu bagaimana cara untuk mengamankan data tersebut dari orang lain? Bagaimana tingkat keamanannya?

Sederhannya cukup dengan menyembungikan file atau folder tersebut agar tidak di ketahui orang lain.

Cara Menyembunyikan file dan folder di windows

Untuk caranya terdapat beberapa yang kami tahu, dapat dengen menggunakan software tertentu maupun tanpa software sama sekali.

Yuk kita bahas cara menyembunyikan file dan folder di windows, biar tidak penasaran.

Menyembunykan file dan folder tanpa aplikasi

Pada cara yang pertama ini kita bisa menyembunyikan file dan folder di sistem operasi windows dengan memanfaatkan fitu yang memang sudah tersedia. Sehingga tidak perlu menambahkan aplikasi lain untuk melakukkannya.

Sobat cukup ikuti tutorial cara menyembunyikan file dan folder tanpa aplikasi di bawah ini.

  1. Silahkan sobat buka windows explorer, jika cara cepat dengan keyword dengan menekan di keyboard Windows + E. 

  2. Silahkan pilih file atau folder yang akan disembunyikan.

  3. Selanjutnya klik kanan pada file atau folder dan pilih opsi Properties.

  4. Akan tampil halaman propertis dari file atau aplikasi tersebut, sobat tinggal berikan centang pada opsi Hidden dan klik OK

    Cara Menyembunyikan File dan Folder di Windows tanpa Aplikasi

  5. Jika folder yang akan sobat sembunyikan biasanya akan muncul notifikasi. Apply changes to this folder only dan Apply changes to this folder, subfolders and files, sobat bisa menyesuaikan sesuai kebutuhan. Jika kami bisanya memilih opsi yang kedua. 

    Cara Menyembunyikan File dan Folder di Windows tanpa Aplikasi

  6. Sekarang folder sudah hilang,

Menyembunykan file dan folder menggunakan Icon

Cara yang kedua ini sebenarnya adalah cara mengelabuhi atau menyamarkan file dan folder. Sobat bisa mengganti ikon dari folder tersebut menjadi tidak kelihatan atau icon lain.

Hal tersebut dapat membuat orang lain tidak akan mengetahui bahwa disana sebenarnya ada sebuah file atau folder tersembunyi.

  1. Caranya sama dengan yang pertama yaitu silahkan sobat buka windows explorer, jika cara cepat dengan keyword dengan menekan di keyboard Windows + E

  2. Silahkan pilih file atau folder yang akan disembunyikan.

  3. Selanjutnya klik kanan pada file atau folder dan pilih opsi Properties.

  4. Selanjutnya pindah ke tab Customize dan pilih Change Icon

    Menyembunykan file dan folder menggunakan Icon

  5. Carilah ikon kosong yang ada disana kemudian klik OK dan OK lagi. 

    Menyembunykan file dan folder menggunakan Icon

  6. Sekarang ikon foldernya sudah tidak terlihat, langkah terakhir adalah membuat namanya tidak terlihat dengan merenamenya dengan cara klik kanan dan rename, atau dengan tombol keyboard secara bersamaan Fn + F2.

    Menyembunykan file dan folder menggunakan Icon

  7. File dan folder tersebut sudah tidak keliatan.

Kesimpulan

Artikel pada tutorial menyembunyikan dan menapilkan file atau folder kita buat dalam 3 artikel agar lebih memudahkan sobat dalam memahaminya.

Pada artikel selanjutnya kita akan bahas cara menampilkan file dan folder yang di sembunyikan dan cara menyembunyikan file dan folder dengan bantuan aplikasi.

Cara Membuat Password di ZIP dan RAR dengan WinRAR: untuk PC, Laptop

Setelah sebelumnya kita mempelajari tentang Cara Menyembunyikan File dan Folder di Windows tanpa Aplikasi, pada artikel ini kita akan mempelajari cara mengamankan file berikutnya.

Cara mengamankan file dan folder selanjutnya adalah dengan membungkusnya dalam format zip dan rar. Karena dengan pengamanan ke dalam zip dan rar sobat dapat memberikan password agar file yang ada di dalam zip dan rar dapat di lihat.

Untuk melihat file yang ada di dalam zip dan rar kita dapat melakukkan extract atau dengan bantuan program lain. Untuk membuat file dan folder ke dalam zip dan rar kita memerlukan aplikasi bernama winrar.

Apakah sobat sudah menggunakan aplikasi winrar? Winrar sendiri merupakan sebuah aplikasi untuk mengcompress sebuah file agar menjadi lebih kecil size file tersebut, dan hasil compresss dari aplikasi ini .rar dan juga ada pilihan lainnya yaitu .zip .bin dan lainnya.

Biasanya file yang di compress di bungkus ke dalam zip dan rar merupakan file yang penting dan bisa juga rahasia, Selain ukuranya menjadi kecil dan akan lebih rapi.

Winrar memiliki perlindungan untuk memproteksi file dengan dapat menambahkan password / kata sandi sesuai dengan yang sobat inginkan.

Cara Password File ZIP RAR di Laptop

Gambaran tentang pengamanan file dengan membungkusnya ke dalam zip dan rar diatas sudah cukup jelas. Selanjutnya sobat tinggal mengikuti tutorial cara memasang password pada winrar di pc laptop seperti berikut ini.

Download Aplikasi Winrar

Agar sobat dapat membungkus file dan folder ke dalam zip dan rar di laptop atau komputer, sobat perlu menginstall aplikasi winrar. Berikut link downloadnya.

Download Winrar Free

Sobat dapat mendownload winrar versi terakhir, karena versi terakhir merupakan versi terbaru dari winrar. Winrar sendiri juga mendukung berbagai bahasa, semua tinggal sobat sesuaikan.

Link download biasanya berupa button dengan tulisan WinRAR X.XX English 64 bit dimana X.XX merupakan versi terakhir dan terbaru dari winrar.

Mengkompres File dan Folder

Sobat pilih file atau folder yang akan di compress atau di bungkus ke dalam zip atau rar. Jika sobat belum memilikinya dapat membuatnya terlebih dahulu.

Pilih file tau foler yang akan di compress, disini file yang akan comprees bernama file-penting.txt dan untuk folder dengan nama folder_rahasia.

menyiapkan file dan folder yang akan di zip rar

Selanjutnya file atau folder di klik kanan / right click dan pilih Add to archive.

pilih add to archive untuk mengcompress file dan folder

Mengatur Format dan Password

Selanjutnya akan tampil halaman pengaturan zip dan rar, disini sobat tentukan dahulu pada opsi Archive format apakah memilih RAR atau ZIP.

pengaturan-winrar-untuk-compress-zip-dan-rar


Sobat juga dapat mengubah nama file setelah di compress di Archive name. Tetapi untuk mengubah nama jangan hapus bagian .rar ataupun .zip. Ubah kata yang ada di depan saja.

Untuk penghubung antar kata sobat bisa menggunakan tanda hubung _ atau -.

Selanjutnya untuk mengatur password pada zip atau rar silahkan sobat klik set password.

Memasukan Password Baru

Setelah klik set password maka akan tampil form untuk memasukkan password zip atau rar kita.

mengatur-password-zip-dan-rar-di-winrar

Selanjutnya sobat isi password sesuai apa yang anda mau. Pastikan sobat mengingat password tersebut.

Sobat dapat memberikan tanda ceklis pada tulisan Encrypt file names, ini berfungsi akan saat file rar zip tersebut di buka melalui winrar, maka winrar akan meminta password untuk dapat melihat isi dari zip dan rar tersebut.

Begitu juga ketika akan di extract winrar akan meminta password agar dapat di extract. Jika pengaturan password berhasil, maka tulisan set password akan berwarna biru menandakan protect berhasil.

pengaturan-set-password-berhasil-dilakukkan

Langkah selanjutnya adalah dengan klik OK dan OK. Jika file yang ada di folder cukup banyak dan besar mungkin akan menunggu cukup lama.

file dan folder berhasil di compress

Mencoba membuka file zip dan rar

Untuk mencoba file zip dan rar yang telah kita buat tadi, silahkan sobat klik dua kali pada file tersebut. Jika berhasil maka akan muncul form untuk memasukkan password. Jika password benar maka sobat dapat melihat isi dari file tersebut, namun jika gagal maka sobat tidak dapat melihat isi dari file tersebut.

file-zip-rar-meminta-password-saat-diextract

Kesimpulan

Kesimpulan yang dapat diambil adalah kamu dapat membungkus dengan mengcompress file dan folder ke dalam zip atau rar. Cara tersebut membutuhkan aplikasi bernama Winrar.

Dengan memberikan password ke dalam zip atau rar membuat tidak semua orang bisa ekstrak file tersebut karena harus menggunakan password.

Itulah cara memberi password file dan folder di dalam zip rar winrar, semoga bermanfaat. Jika ada yang kurang jelas dan ingin ditanyakan silahkan bertanya di kolom komentar yang sudah ada.

Yang tidak kalah penting adalah sobat harus mengingat password dari file zip dan rar tersebut.

Cara Menghentikan Aplikasi Latar Belakang di Windows PC Laptop

Perkembangan komputer, laptop dan smartphone terus mengalami peningkatan yang signifikan, dari mulai performa, bentuk bahkan dari segi kegunaan.

Komputer saat ini banyak digunakan untuk bekerja sekedar aplikasi perkantoran, editing video, pemrograman, gaming dan pengolahan audio, video lainnya.

Apa sobat merupakan salah satu dari sekian banyak pengguna yang memiliki komputer? Apa saja yang sobat lakukkan dengan komputer sobat?

Sobat dapat menuliskan menginstal aplikasi apa saja? Apakah aplikasi di komputer dan ternyata aplikasi tersebut selalu muncul ketika komputer kamu dinyalakan.

Untuk aplikasi yang sering muncul dan aktif ketika komputer dinyalakan padahal kita sedang tidak selalu membuthkan tentu itu akan membuat penurunan performa komputer.

Banyaknya aplikasi yang berjalan di aplikasi startup berjalan di background dalam waktu yang bersamaan tentu akan mengurangi performa dari komputer dan berapa pengurangannya bergantung pada aplikasi tersebut.

Jika sobat merasa tergangu dengan penurunan performa dan setelah di cek ternyata dari banyaknya aplikasi yang berjalan di background dan tidak selalu sobat butuhkan tenang saja itu bisa di atasi.

Cara Mematikan Aplikasi Berjalan Latar Belakang di Windows

Sobat dapat bernafas lega karena kita sebagai pengguna windows dapat mengatur aplikasi apa saja yang dapat berjalan otomatis ketika komputer dinyalakan.

Dengan tips ini kami berharap dapat meningkatkan performa komputer sobat menjadi lebih baik. Berikut adalah cara mematikan aplikasi yang berjalan di background pada pc atau laptop sobat yang menggunakan windows.

1. Buka Task Manager

Untuk langkah awal yang perlu di lakukan adalah dengan membuka task manager, caranya klik kanan di icon windows > pilh task manager.

Atau sobat dapat mengetikan task manager di kolom pencarian windows di kiri bawah. Sobat juga bisa dengan menekan Window dan ketikan task manager.

cara membuka task manager

2. Pilih More Details

Akan tampil aplikasi task manager dan jika tampilannya sederhana seperti di bawah ini sobat dapat mengklik opsi more details.

Mode detail pada aplikasi task manager

Aplikasi task manager pada tab process akan di tampilkan aplikasi yang sedang berjalan, entah berjalan di background atau bukan.

3. Cek penggunaan CPU, Memory, Disk dan Network

Sobat dapat mengecek pemakaian dari cpu, memory, disk dan network untuk setiap aplikasi yang berjalan.

Caranya adalah dengan sobat memilih tab Processes, disitu akan terlihat pemakaian cpu memory disk dan network pada setiap aplikasi yang sedang berjalan.

Tab process di task manager

Untuk melihat keseluruhan performa dari laptop sobat dapat memilih pada tab Performance, disitu akan terlihat penggunaan CPU, Memory, Disk, Internet dan GPU.

tab performance di task manager

Setelah menyalakan segera buka task manager dan pilih tab Performance, tunggu dan amati performa dari masing-masing indikator tersebut.

Jika posisi tidak sedang membuka aplikasi biasanya CPU akan berada pada 0 persen sampai 25 persen. Memory cenderung konstan, dan disk jika tidak sedang di gunakan biasanya hanya 0 persen 1 persen.

Pada internet bergantung pada aplikasi yang sedang berjalan di backgrond, jika windows sedang melakukkan updata maka akan berjalan. GPU juga biasanya hanya 1 persen sampai 3 persen ketika sedang tidak digunakan.

Dari beberapa indikator CPU, Memory, Disk, Internet dan GPU akan terlihat maka yang sepertinya memiliki pemakaian yang tidak wajar. Semisal CPU kok peningkatannya terlalu signifikan, sobat bisa pergi ke tab Processes dan klik pada kolom CPU untuk mengurutkan aplikasi mana yang sedang berjalan dan memakan banyak penggunaan CPU.

4. Buka Tab Startup

Langkah selanjutnya sobat dapat memilih tab startup untuk pengaturan startup. Fungsi tab startup ini untuk melihat aplikasi apa saja yang berjalan di background.

tab startup di task manager

Sobat dapat mengklik kolom status, jika aplikasi tersebut berjalan di background maka pada kolom status berisi Enabled dan sebaliknya jika Disabled maka aplikasi tersebut tidak berjalan di background.

Untuk lebih jelasnya, pada tab Startup terdapat kolom status dan startup impact.

  • Kolom status impact berisi informasi seberapa besar pengaruh yang di timbulkan dari aplikasi itu terhadap komputer ketika berjalan otomatis.
  • Ada beberepa tingkatan pengaruh dari aplikasi yang berjalan, seperti not measured, low, medium, dan high.
  • Jadi semakin tinggi status impact, akan semakin besar pengaruh terhadap sistem. Apabila statusnya high, lebih baik di matikan startupnya, sebab akan sangat membebani sistem.
  • Pada kolom status adalah status dari aplikasi tersebut. dapat berisi apakah fitur auto startupnya aktif ataukah tidak. Apabila disable maka berarti tidak aktif, sedangkan enable berarti aktif.

5. Pilih Disable

Untuk menonaktifkan startup dari aplikasi tersentu, ada beberapa cara untuk melakukkannya. Cara yang pertama sobat tinggal pilih aplikasi mana yang akan di nonaktifkan atau disable. Kemudian klik kanan pada aplikasi tersebut dan pilih disable.

Cara menghentikan aplikasi latar belakang di windows

Cara yang kedua adalah dengan cara sobat klik aplikasi yang akan di nonaktifkan dan pilih tombol disabled atau enabled pada kolom bawah.

Kesimpulan

Dengan menghentikan aplikasi yang berjalan di background maka dapat mengurangi beban dari cpu, memmory, disk, internet dan gpu bergantung pada kinerja dari aplikasi tersebut.

Apabila masih tidak bisa dihentikan dan aplikasi tersebut juga tidak sobat butuhkan menghapus aplikasi di pc laptop windows adalah langkah terbaik agar aplikasi tersebut benar-benar di hentikan.

Demikian artikel tentang cara mematikan aplikasi yang berjalan background di laptop pc. Semoga tips dan tutorial diatas bisa membantu dan juga bermanfaat untuk mengatasi masalah tersebut ya sobat.

Jika ada kesulitan dan ingin ditanyakan kaitannya pembahasan diatas, silahkan sampaikan pertanyaan kamu dengan cara menuliskannya di kolom komentar.

Cara Cek Typo dengan Spell Check di WPS Office Docs

Beberapa tahun ini memang saya menggunakan WPS Office untuk menggantikan Microsoft Word. Salah satu alasannya karena penggunaan penulisan saya cukup sederhana jadi saya rasa WPS Office sudah mencukupi kebutuhan untuk sekedar ngetik dan excel sederhana.

Walaupun berkecimpung di dunia IT tentu kita tidak mungkin untuk menguasai semua hal berkaitan dengan teknologi. Ya kalau punya pasti bisa itu yang jadi patokan saya. Kalau gak perlu ya gak di pelajari wong ya gak di gunakan.

Beralih dari Microsoft Office ke WPS Office tentu saya juga belajar lagi. Beruntungnya user interface dari WPS Office tidak jauh beda dengan Microsoft Office sehingga cukup mudah untuk penyesuaian.

Balik lagi ke topik penulisan WPS Docs, pasti pernah mengalami kesulitan dalam mengecek typo atau kesalhan penulisan. Namun, WPS Docs sebenarnya memiliki fitur yang mempermudah Anda dalam mengecek typo. Berikut adalah cara cek typo di WPS Docs:

  1. Pastikan fitur spell check sudah aktif. Untuk mengaktifkan fitur spell check di WPS Office versi 12.2 untuk seri lain mungkin menyesuaikan pastikan set language terlebih dahulu. Jika sedang menulis Bahasa Indonesia maka set language ke Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris maka set language ke Bahasa Inggris dan seterusnya.

Mengatur Set Language Spell Check di WPS Office Docs

Mengatur Set Language Spell Check di WPS Office Docs

    1. Klik tab Review kemudian pilih anak panah pada Spell Check kemudian pilih Set Language
    1. Untuk memilih Bahasa silahkan cari di daftar Other Language, jika sudah menemukan bahasa yang di inginkan pilih Set as proofread
    1. Untuk menghapus bahasa silahkan taruh kursor di atas bahasa dan pilih cancel.

Mengatur Option Spell Check di WPS Office Docs

Mengatur Option Spell Check di WPS Office Docs

    1. Klik di tab menu atas Review kemudian pilih anak panah pada Spell Check kemudian pilih Options
    1. Pada menu Spell Check, silahkan cek list seperti Check Spelling as you type, Always suggest corrections dan lainnya bisa dilihat pada gambar.
  1. Untuk mengecek typo, Anda bisa langsung mengetikkan kata atau kalimat yang ingin diperiksa di dalam dokumen WPS Docs. Jika terdapat typo atau kesalahan penulisan, maka WPS Docs akan menandai kata atau kalimat tersebut dengan garis merah. 

    WPS Docs akan menandai kata atau kalimat tersebut dengan garis merah.

  2. Sobat juga bisa mengecek typo dengan mengklik tab Review lalu klik menu ABC yang ada di atas menu Spell Check atau bisa juga dengan memiliki panah di menu Spell Check dan pilih Spell Check

    WPS Office Docs Cara Cek Typo dengan Spell Check

  3. Untuk memperbaiki typo atau kesalahan penulisan, klik kanan pada kata yang diberi garis merah, lalu pilih pilihan koreksi yang diinginkan. Caranya dengan menaruh kursor di atas kata yang ada tanda merah kemudian pilih koreksi kata yang di inginkan dan pilih Correct All. Tapi sobat juga perlu hati-hati dalam penggunaannya. 

    cara memperbaiki typo di wps docs

  4. Sobat juga bisa memperbaiki kesalahan dengan menggunakan menu di sebelah kanan setelah mengklik Speell check tinggal pilih kata yang sesuai dan hapus jika kata tersebut benar agar tidak muncul peringatan.

    cara memperbaiki typo di wps docs

Dengan menggunakan fitur spell checker di WPS Docs, Anda tidak perlu khawatir tentang typo yang mungkin terlewatkan. Selain itu, Anda juga dapat meningkatkan kualitas tulisan Anda dengan cara memperbaiki kesalahan penulisan yang terdeteksi.

Tentu itu akan sangat memudahkan sobat dalam penulisan di wps docs sehingga dapat memperbaiki penulisan dan meminimalkan kesalahan atau typo dalam pengulisan.

Daftar Group Channel Bot Telegram Indonesia dan Luar

Apa Itu Telegram?

Telegram adalah aplikasi pesan instan yang populer di seluruh dunia, dengan lebih dari 500 juta pengguna aktif setiap bulannya. Aplikasi ini pertama kali diluncurkan pada tahun 2013 dan dikembangkan oleh Pavel Durov, pengusaha Rusia yang juga pendiri jaringan sosial VKontakte.

Seperti banyak aplikasi pesan instan modern, Telegram memungkinkan pengguna untuk mengirim dan menerima pesan teks, gambar, video, dan file lainnya. Namun, Telegram memiliki beberapa keunggulan dibandingkan dengan aplikasi lainnya.

Kelebihan dan Fitur dari Aplikasi Pesan Instan Telegram

Salah satu fitur unggulan Telegram adalah enkripsi end-to-end, yang membuat pesan pengguna terenkripsi sehingga tidak bisa diakses oleh pihak ketiga.

Selain itu, Telegram juga menawarkan fungsi channel, yang memungkinkan pengguna untuk membuat saluran publik atau pribadi di mana orang lain dapat bergabung dan membaca atau mengirim pesan.

Fungsi bot juga tersedia di Telegram, yang membuat pengguna dapat membuat bot untuk mengotomatisasi tugas-tugas tertentu atau memberikan layanan tambahan seperti memesan makanan atau memesan tiket pesawat.

Telegram menyediakan API yang memungkinkan pengembang untuk mengambil data dari Telegram dan membuat aplikasi mereka sendiri. API Telegram mengikuti protokol HTTP dan dapat digunakan dengan berbagai bahasa pemrograman seperti Python, Java, PHP, dan banyak lagi.

Penggunaan API Telegram juga memungkinkan pengembang untuk membuat bot Telegram yang dapat digunakan untuk berbagai tujuan, termasuk untuk mengirim pesan, mengelola grup, dan bahkan melakukan integrasi dengan aplikasi lain. Penggunaan API Telegram membutuhkan token API, yang dapat diperoleh melalui halaman BotFather di Telegram.

Apa itu Bot Telegram?

Bot Telegram adalah program komputer yang dirancang untuk menjalankan tugas-tugas tertentu secara otomatis di aplikasi pesan Telegram. Bot Telegram dapat diprogram untuk menjawab pesan, mengirim pemberitahuan, memproses permintaan, dan melakukan tugas lainnya. Bot ini dapat dibuat menggunakan berbagai bahasa pemrograman dan dapat dikontrol melalui API Telegram.



Buat sobat saat ini telegram memiliki banyak group dan channel berbagai macam topik, bagi sobat yang berkecimpung dalam dunia pemrograman tentu ini akan sangat membantu untuk sekedar berbagi pengalaman maupun bertanya tentang permasalahan yang sedang dihadapi.

Group dan channel telegram itu juga dapat bermanfaat sebagai sarana belajar sobat jika sedang mempelajari sesuatu.

Daftar Group Channel Bot Telegram

Berikut ini adalah daftar group channel dan bot telegram untuk programmer yang kami dari berbagai sumber, terutama dari petanikode. Artikel ini juga sekaligus sebagai data notes kami jika sewaktu-waktu membutuhkannya.

Disclaimer:

  • Kumpulan link group Telegram ini bertujuan untuk mempermudah teman-teman untuk menemukan group pemrograman yang diminati.

  • Adapun akun yang menggunakan bot untuk auto join dan promosi spam bukan tanggung jawab penulis.

  • Untuk pengelola atau admin group saya harap langsung melakukan tindakan seperti banned apabila menemukan akun tersebut.

  • Untuk semuanya… silahkan bergabung dengan group yang benar-benar diminati. Patuhi aturannya. Jaga adab dan etika.

  • Bash.ID — Group for discussing scripting for bash, sh, zsh or any other shell in the GNU/Linux . Share your shell script maybe for pentest & tips here and help other to work through scripting problem.

  • Bashid.org — Group for discussing scripting for bash, sh, zsh or any other shell in the GNU/Linux . Share your shell script maybe for pentest ,DevOPS & tips here and help other to work through scripting problem.

  • Belajar GNU R Indonesia — Group tempat belajar bahasa pemrograman R.

  • Belajar Golang MariaDB/MySQL — Group belajar, diskusi, dan berbagi tentang Web mengunakan Golang, MySQL atau MariaDB.

  • Belajar HTML & CSS — Sharing mengenai HTML & CSS

  • Belajar HTML dan CSS, Bahasa Programming Dasar dan lanjutan

  • Belajar Ngoding — Sharing ilmu dan informasi terkait pemrograman dan teknologi. “Sharing is Learning”

  • CrystalID — Group Crystal Indonesia

  • Code-in Indonesia — Grup untuk para alumni Google Code-In dan orang-orang yang tertarik dengan Google Code-In.

  • dart.web — Dart untuk pemrograman Web; dart:html, AngularDart, Aqueduct, Angel, dls. (Dart for the web, discussion in Bahasa Indonesia).

  • Deno.land Indonesia — Komunitas Deno Indonesia.

  • Exilir ID — Elixir Indonesia

  • Female Geek — Grup khusus untuk perempuan, kalau mau gabung silahkan PM admin mereka melalui FP Female Geek.

  • Frontend Developer Indonesia — Grup diskusi seputar Front End.

  • Golang Indonesia — Grup Programmer Go atau Golang Indonesia.

  • HTML Indonesia — Group HTML Indonesia.

  • Haskell ID — Tempat berkumpulnya Haskell enthusiast

  • ID C-Sharp (C#) — group terbuka untuk belajar pemrograman C#

  • Gudang Source Code PHP&MySQL — Gudangnya berbagi source code php mysql GRATIS!!!!!

  • Indonesia C/C++ Warriors — Group C/C++ Indonesia

  • Indonesian Python Warriors — Ndak boleh baper, tapi kalau nanya yang bener, sertain source codenya, jangan difoto pake HP, copas ke pastebin.com.

  • JVM User Grup — Grup ini merupakan ekspansi dari grup Forum Java Programmer Indonesia di Facebook.

  • JUG Indonesia — Grup kumpulan para pegiat Java di Indonesia.

  • Java Programmer Pekanbaru — Komunitas Programmer Java di Pekanbaru

  • Javascript Indonesia — Membahas javascript secara universal.

  • Kotlin Indonesia — Kotlin User Group Indonesia

  • Kotlin Cirebon — Grup Kotlin Cirebon

  • KPPDI — Komunitas Penggemar Pemrograman Delphi Indonesia. Group Telegram KPPDI, tempat untuk berdiskusi, berbagi ilmu dan pengalaman di bidang pemrograman Delphi.

  • Lombok JS — Tempat berkumpulnya Programmer Javascript di Lombok.

  • Lombok.py — lombok.py adalah sebuah perkumpulan para penggiat python di Lombok

  • Lampung.rb — Paguyuban Pengguna dan Pelajar Bahasa Pemrograman Ruby Regional Lampung.

  • mks.py — belajar pemrograman python bersama developer Makassar (dan wilayah sekitarnya). diskusi jg tentang django, bot, IoT, cloud, machine learning dan topik terkait python lainnya ๐Ÿ˜Ž

  • Nodejs Indonesia — Indonesian NodeJs Developer Community.

  • Pascal Indonesia — Grup diskusi seputar bahasa pemrograman Pascal.

  • Petani Kode Indonesia — Group diskusi untuk Petani Kode.

  • Kotakode — Tempat untuk berdiskusi langsung dengan developer dan maintainer Kotakode. Bugs, feature request, pertanyaan atau komentar lain-nya tentang aplikasi kami di persilahkan :)

  • Pecinta CSS Tools Indonesia — CSS Everything: PostCSS, SASS/LESS/Stylus, Gulp/Grunt/WebPack/Parcel.

  • Pemrograman ๐Ÿ‘จ๐Ÿป‍๐Ÿ’ป — Grup diskusi tentang pemrograman secara umum untuk pemula.

  • Pemrograman Fungsional Indonesia — Group khusus untuk diskusi seputar pemrograman fungsional.

  • PHP Indonesia — Grup Telegram Komunitas PHP Indonesia.

  • PHP Indonesia Community — Grup telegram yang membahas secara khusus seputar progamming php.

  • Python ID — Grup Programmer Python Indonesia.

  • Ruby Indonesia — Grup diskusi seputar bahasa pemrograman Ruby.

  • Ruby for Student — Ini grup Belajar Ruby. Harap Berfikir Komputasional dan Speak Ruby as you can.

  • Rust Indonesia — Komunitas Rust Indonesia

  • Surabaya.py — Grup diskusi Python regional Surabaya.

  • Swift Indonesia — Grup diskusi seputar bahasa pemrograman Swift.

  • Stylesheet ID — Komunitas Stylesheet ID.

  • Telegram Bot PHP - Indonesia — Grup ini untuk diskusi tentang pembuatan bot telegram menggunakan bahasa pemrograman PHP.

  • Typescript Indonesia — Komunitas TypeScript Indonesia

  • UXD | PHP Indonesia — Learn together about frontend development & ui/ux design.

Legend: ๐ŸŒ = Web, ๐Ÿ–ฅ = Desktop, ๐Ÿ“ฑ = Mobile

.Net Indonesia — Grup diskusi seputar framework .Net.

Database

Android Developer

Game Dev

Tools untuk Programmer

Artificial Intelligence

  • Machine Learning ID — Indonesian Machine Learning Enthusiasts.
  • Machine Learning Lombok — Group untuk sharing dan diskusi disiplin ilmu Machine Learning / Deep Learning di wilayah Lombok Nusa Tenggara Barat.

Blockchain & Crypocurrency

  • Blockchain Developer Indonesia — Grup ini hanya pembahas pengembangan aplikasi berbasis blockchain. Bukan tempat promosi trading!
  • Bitcoin Indonesia — Komunitas Bitcoin Indonesia
  • Kampung Koin — Tempat tinggal warga Cryptocurrencies. Diskusi, belajar trading dan mining.
  • Hyperledger Blockchain Indonesia — Grup diskusi seputar teknologi Blockchain dengan Hyperledger.
  • Lombok Blockchain Society — Komunitas untuk belajar Blockchain, Cryptocurrency, Mining, NFT, DeFi, DAO, SmartContract, Web3, Metaverse, Privacy dan lainnya. Saling berkolaborasi, bersinergi, dan sukses bersama untuk membuat dampak positif di masa depan.
  • Solidity Devs Indonesia — Group develper Solidity Indonesia.
  • Solidity Lang — group Telegram Solidity Indonesia, mari bersama-sama membangun komunitas dan pengetahuan anda agar bermanfaat bagi sesama.

StartrUp

  • Startup Indonesia on Telegram — Startup Indonesia adalah tempat berkumpulnya para pelaku bisnis rintisan (Startup) bisnis yang baru dirintis dan memiliki visi jauh ke depan.
  • Cafe Startup — Group Telegram membahas Startup
  • Startup Life Indonesia — Grup tempat membicarakan kehidupan Startup bisnis dari mulai pre-life (ide) sampai exit/post-mortem (setelah mati).
  • Acara Startup — Info Event Startup Indonesia.
  • Lombok Startup — Komunitas Startup Lombok.

Lowongan Kerja, Jobs, Freelance

  • Lowongan Kerja IT — Disini grup khusus Lowongan Kerja ataupun pembahasan tentang segala yang berhubungan dengan IT.
  • Freelancer Indonesia — Tempat berbagi info, kenalan, kerjaan, tips & curhatan (terutama revisi, invoice & sinyal) bagi para freelancer Indonesia.

Lain-lain (Masih Berkaitan dengan IT dan Pemrograman)

  • Tech in Asia Dev Community — Grup Developer Tech in Asia
  • SinauDev - Sinau Development — Sinau Development. Sinau Development adalah wadah sarana belajar bersama terkait hardware and software development.
  • ISQA — Indonesia Software Quality Assurance
  • IDDevOps — DevOps adalah grup yang khusus membahas mengenai deployment app ke server
  • Docker.id — Grup diskusi seputar teknologi Docker
  • Kongkow IT Medan — Grup diskusi seputar IT
  • Street Style Analyst — Room trader FX n stock (Pure TA) analisa simpel menggunakan trendline dan fibo, dan juga screening menggunakan AFL.
  • ServerLess (AWS, Firebase, Azure, Bluemix, etc) — All about server less tech.
  • Pojok Programmer — Tempat bercanda ria ala programmer.
  • ScrapeID — Indonesian scrapper forum
  • Mozilla Indonesia — Group telegram Komunitas Mozilla Indonesia. Group ini terbuka untuk siapapun yang ingin bergabung dalam diskusi terutama seputar Mozilla, Teknologi Web, dsb.
  • Koding Kopi — Tempat diskusi bebas santai kayak dipantai.
  • Lombok Developer — Komunitas Developer Lombok sering mengadakan event teknologi rutin dengan target peserta: pelajar, developer, coder, programmer, engineer, sysadmin dan profesi terkait.
  • GDG Lombok — Group ini adalah Group untuk komunitas developer yang memanfaatkan technology dari google.
  • Kongkow IT Pekanbaru — komunitas IT kota Pekanbaru
  • Ngobrol IT — Forum seputar dunia teknologi. Ngobrolin komputer dan internet biar dibilang geeks :P
  • Computer Stuff — Forum untuk berdiskusi dan berbagi segala sesuatu tentang komputer dan internet.
  • Scrum Chapter Semarang — Grup ini adalah tempat kumpul seluruh member Scrum Chapter Semarang.
  • Free Kelas GITHUB — Free Kelas GITHUB. Belajar manajemen dan pengembangan aplikasi.
  • Indie Devs — Independent developer
  • Odoo-OpenERP Indonesia — Grup diskusi seputar Odoo-OpenERP
  • Indonesian Quantum Computing Enthusiasts — Penggemar Komputasi Kuantum Indonesia.
  • Indonesia VR/AR Developer — Group untuk diskusi dan berbagi ilmu dalam technology untuk VR, AR dan 3D
  • Jakarta Front-end Developer — Komunitas Front-end Developer Jakarta
  • Oracle Indonesia — Group belajar, diskusi, dan berbagi tentang berbagai produk dan teknologi Oracle.
  • PWA Indonesia — Komunitas (Progressive Web App) PWA Indonesia
  • Cirebon Dev — Komunitas Developer Cirebon. Be developer, be creator, be awesome.
  • Taman Kode-Kode — Media pembelajaran yang membahas pemrograman dari dasar.
  • Surabaya Dev — SurabayaDev adalah komunitas IT yang membantu meningkatkan dan memanfaatkan potensi pegiat IT di seluruh Indonesia khususnya di kota Surabaya.
  • IT Indonesia — Sarana berbagi ilmu dan diskusi. Tempat bertanya dan berbagi. Terbuka bagi siapa saja yang ingin bertanya, belajar masalah IT maupun bagi yang ingin berbagi ilmu.
  • Informatika Indonesia — Berbagi dan Perluas Jaringan.
  • SIS-TEAM — merupakan sebuah grup yang membahas seputar Information Technology (Program, Design, Hack, Dsb).
  • ๐Ÿ“š Bot Telegram API — ๐Ÿ“š Tempat belajar membuat bot based on Telegram API ๐Ÿ”ฅ๐Ÿ”ฅ๐Ÿ”ฅ.
  • Komunitas Backend Developer — Channel bertujuan untuk sharing , diskusi dan membahas seputar bidang Backend.
  • IT Djombang — Official Group Telegram of IT Djombang.
  • RPL Indonesia — Grup Rekayasa Perangkat Lunak
  • Banyuwangi Dev — Banyuwangi Dev adalah komunitas programmer yang belokasi di Banyuwangi.
  • Komunitas Pengiat IT Regional Lampung — Komunitas Pengiat IT Regional Lampung, namanya belom fix cuman ya tujuanya ini.
  • Teknisi Komputer Indonesia — Sharing - Info - Update
  • OpenSID Developer — OpenSID adalah Sistem Informasi Desa (SID) yang sengaja dirancang supaya terbuka dan dapat dikembangkan bersama-sama oleh komunitas peduli SID menggunakan framework Codeignter.
  • Bogor Developers — A community of Developers at Bogor
  • Orang Siber Indonesia — Sharing tentang dunia siber, sekedar diskusi, bertanya dan berbagi tutorial atau tips & trick.
  • Teman Produk — Open group to discuss Product development challenges & activities (both in Bahasa & English)
  • Web Developer ID — Selamat Datang Di Web Developer ID.
  • Azure ID ๐Ÿ‡ฒ๐Ÿ‡จ — Komunitas perkumpulan pengguna Azure di Indonesia.

Desain UI/UX

  • Forum UIX Indonesia — Group diskusi tentang topik UI/X yg merupakan genre penting di Dunia IT
  • Neusant Nusantara — Group diskusi tentang UI/X, Vector, ilustrator, dan yang berhubungan dengan seni lainnya ✨
  • UXiD Bandung — Kanal lanjutan dari UXiD Chapter Bandung untuk berkomunikasi sesama member UXiD penggiat UX di Kota Bandung khususnya.
  • UXiD Lombok — UXiD Lombok bagian dari UXiD Indonesia, untuk sebagai wadah berkumpulnya penggiat User Experience di NTB.

Blogger dan CMS

  • Blogger Indonesia — Tempat bagi para blogger indonesia untuk diskusi santai seputar blog di Telegram, boleh promosi, bebas namun dengan batasan norma yang berlaku.
  • Personal Blog - INDONESIA — ๐Ÿ’กBlog, merupakan singkatan dari web log. Dengan konten yang dimuat berupa posting secara berkala.
  • Wordpress Indonesia — Group penggemar WordPress.
  • Adsense Indonesia — Forum belajar dan sharing tips & trik adsense.
  • Medium Indonesia — Tempat berbagi karya dan inspirasi dari Medium.com
  • Digital Marketing Team — Dalam grup ini, teman-teman dapat berbagi dan bertukar insight menarik seputar digital, digital marketing, trend, teknologi, informasi & kegiatan berkaitan dengan Digital Marketing.

๐Ÿ˜Ž Group Hacking & Computer Security

๐Ÿ“กJaringan Komputer dan Jaringan Akses

Hardware, Elektro, dan IoT

  • Edukasi Elektronika dan Arduino Indonesia — Group Edukasi Elektronika dan Arduino Indonesia.
  • Lombok.iot — lombok.iot adalah sebuah perkumpulan para penggiat IOT di Lombok, NTB. Group ini sebagai sarana untuk belajar, sharing,diskusi terkait IOT baik itu software, hardware dan lain sebagainya.
  • Pojok Arduino & Elektro — Tempat berkumpulnya para pecinta Arduino & Elekro untuk saling shareing project, menanyakan masalah, dan bersanda gurau.
  • Lab Robotika — Group Robotics laboratory (robotika/iot/arduino).
  • Belajar Elektronika Indonesia — Group Belajar Elektronika Dasar dan Mahir.

Sisem Opearsi

Komunitas Mac OS

๐Ÿง Komunitas Linux dan Opensource

Komunitas Windows

๐Ÿ“ฑPhone

๐Ÿšฉ Channel Telegram Indonesia

googletag.cmd.push(function(){googletag.display("ad-slot-inside-article")})๐ŸŒ Grup Internasional ๐Ÿ‡บ๐Ÿ‡ธ

๐Ÿง Linux

  • GNU/Linux — News, discussions and help for all GNU/Linux Distributions!
  • KDE Plasma Mobile — KDE Plasma Mobile Community
  • Fedora — A group chat for Fedora users.
  • ReactOS — ReactOS’s Witnesses chat
  • Sailfish OS Fan Club — Fanclub for all things related to Sailfish OS
  • Gentoogram - Gentoo Chat — Mainly Gentoo-focused, but all operating systems are welcome!
  • LibreOffice — A LibreOffice group chat
  • Solus Project — Unofficial Solus Project Discussion.
  • Antergos — The official telegram group for the Antergos project.
  • Arch Linux — The group for discussing everything about Arch Linux.
  • /r/LMR — A LMR group chat based on /r/linuxmasterrace.
  • #Debian-Mobile — Telegram side of ‘#debian-mobile’ on irc.debian.org.
  • Manjaro — a telegram group for manjaro users.
  • ParrotSec Group — Official telegram group of www.parrotsec.org & Join our local communities you see below.
  • Debian Indonesia — Forum yang membahas seputar informasi GNU/Linux Dan Debian, dan membahas sebuah jaringan keamanan,client/server Dan lainnya.

Windows

  • Windows — Windows group on Telegram. Part of @siliconnetwork.

๐Ÿšฉ Channel Internasional ๐Ÿ‡บ๐Ÿ‡ธ

Bot Telegram untuk Programmer

  • Orang Sawah — Bot multifungsi untuk Programmer yang bertugas menjaga group Petanikode.
  • Github — Bot ini dapat diintegrasikan dengan Github untuk mendapatkan notifikasi terbaru setiap ada commit.
  • Travis CI — Bot untuk notifikasi build Travis CI.
  • Rextester — Bot for executing snippets of code.
  • TechCrunch — Bot untuk melihat informasi dari Tehch Crunch.
  • Trello — Bot yang bisa diintegrasikan dengan Trello.
  • Integram — Bot yang menyediakan integrasi ke berbagai aplikasi.
  • WhoisRobot — a simple domain whois lookup tool
  • Carik — Carik Funny Assistant
  • Feed Reader Bot — Feed Reader Bot monitors websites, Facebook/Youtube/Twitter accounts, and sends messages when new posts are made.
  • RGBRobot — Simply open any of your chats and type @RGBrobot + Hex-Code in the message field. Then tap on the picture to send.
  • Reddit Bot — Get Reddit Posts
  • IFTTT — Link your Telegram groups or channels to more than 360 other services.
  • DriveIt — Bot to upload/backup files from Telegram to your Google Drive.
  • SysAdmin Tools — This tool is offered by BlueiTech that provides Cloud Servers, Cloud VPS, Dedicated Servers.
  • Short URL GOO.GL — This Robot will help you to shorten URL, based on Google URL Shortener goo.gl, bit.ly and AdF.ly.
  • IT Tool — Tools for Admin
  • APIDebugBot — This bot can help you debug your own bots and help you understand how the bot API works. This bot works in groups too.
  • KBBI Bot — Kamus Besar Bahasa Indonesia Bot dengan metode inline bot.
  • BotFather — BotFather is the one bot to rule them all. Use it to create new bot accounts and manage your existing bots.

Sumber:

Saya ucapkan terimakasih kepada beberapa sumber yang digunakan dalam pembuatan list ini:

Kirim Request

Jika kamu punya informasi Group, Channel, dan Bot Telegram seputar pemrograman dan IT yang belum terdaftar, kamu bisa kirimkan link-nya melalui komentar dibawah agar bisa ditambahkan.

Terimakasih untuk semua yang sudah berkontribusi dengan mengirimkan link.